Thursday, April 5, 2012

Lomba Fabel Inspiratif

Deadline: 14 April 2012


Salam semuanya...Dalam rangka memperkenalkan group "Sahabat Pena Nusantara" maka kami selaku admin Sahabat Pena Nusantara akan mengadakan beberapa lomba menulis diantaranya lomba menulis Komedi Superhero Lucu dan juga cerita Fabel Inspiratif(dongeng binatang) untuk kalangan peminat sastra di Indonesia.Adapun untuk persyaratan lomba Komedi Superhero sudah pernah di beritahukan sebelumnya(yang belum tahu bisa klik link ini  http://www.facebook.com/groups/415709705122927/doc/415712485122649/ )dan kali ini kami akan mempublish syarat-syarat megikuti event kedua,yaitu Lomba Fabel Inspiratif.Syarat-syaratnya sebagai berikut :
  1. Peserta merupakan warga Negara Republik Indonesia(Berdomisili dimanapun).
  2. Peserta berteman dengan akun fb Wulan Pratiwi selaku penyelenggara.Bagi yang belum berteman bisa klik http://www.facebook.com/profile.php?id=100003536067735
  3. Peserta bergabung dengan Grup Sahabat Pena Nusantara (link; http://www.facebook.com/groups/415709705122927/ )
  4. Tema:Fabel Inspiratif
  5. Panjang naskah 2-5 halaman A4 – Times New Romans dengan font 12, spasi 1, margin standar
  6. Naskah merupakan karya sendiri/bukan saduran dari karya yang sudah pernah ada,belum pernah diterbitkan di media massa, (cetak maupun elektronik), dan tidak sedang diikutsertakan dalam lomba lain.
  7. Kirimkan file naskah dengan format Word dengan cara lampirkan file/attachment via email ke woelanpratiwi@yahoo.co.id (Bodi email silakan dibiarkan kosong).Lampirkan juga biodata narasi singkat di bawah naskah.
  8. Nama File Naskah adalah : LFI_Nama Lengkap Penulis/Nama Pena_Judul Naskah. Contoh: LFI_Andika Prasetya_Didi Semut Naik Kereta
  9. Peserta boleh mengirimkan lebih dari satu karya.
  10. Posting info Lomba ini di Notes fb peserta dan Tag minimal 27 teman yang memiliki hobi membaca dan menulis termasuk Wulan Pratiwi selaku penyelenggara.
  11. Segala pertanyaan yang berhubungan dengan teknis lomba bisa ditanyakan langsung lewat fb Wulan Pratiwi atau di Grup Sahabat Pena Nusantara.
  12. Sasaran pembacanya adalah anak-anak berumur 7-12 tahun.Jadi diharapkan tidak terlalu banyak menggunakan kata-kata yang terlalu sulit untuk dimengerti oleh anak-anak.
Hadiah:
- Juara 1 :Pulsa Rp 50.000,-
- Juara 2 :Pulsa Rp 25.000,-
- Juara 3:Pulsa Rp.15.000-

Note:
-Lomba hanya berlangsung selama dua Minggu,yaitu dari tanggal 1 April 2012-14 April 2012.
-Pengumuman Lomba akan diumumkan di Grup Sahabat Pena Nusantara dan di akun fb Wulan Pratiwi.
-Keputusan Juri tidak dapat diganggu gugat.

Salam,

No comments:

Post a Comment